Jasa agen travel merupakan salah satu jasa yang dapat memudahkan perjalanan Anda. Penting bagi Anda untuk memilih agen travel yang terpercaya agar liburan Anda lancar dan menyenangkan. Untuk itu Anda harus mencari cara mengetahui agen travel resmi dan tentunya dapat dipercaya.
Memilih agen travel yang terpercaya juga penting, hal tersebut dilakukan agar Anda terhindar dari penipuan. Saat ini banyak sekali agen travel yang menawarkan harga miring dan sudah banyak orang juga yang menjadi korban karena tergiur dengan harga yang ditawarkan. Maka dari itu Anda harus benar-benar memilih agen travel yang tepat.
Daftar isi
Cara Mengetahui Agen Travel Resmi
Sebelum melakukan perjalanan ada baiknya jika Anda melakukan perencanaan terlebih dahulu, apalagi jika Anda ingin melakukan wisata keluarga. Jasa agen travel juga bisa menjadi alternatif untuk Anda yang malas melakukan planning. Berikut adalah cara untuk mengetahui agen travel resmi untuk mempermudah perjalanan Anda.
1. Mengecek Kredibilitas Perusahaan Agen Travel

Hal awal yang harus Anda lakukan adalah Anda harus memastikan agen travel tersebut sudah memiliki legalitas usaha pariwisata yang sudah diakui secara resmi oleh pemerintah. Contohnya, untuk menyediakan jasa perjalanan ibadah umroh. Agen travel harus harus terdaftar secara resmi sebagai Penyelenggara Perjalanan Ibadah Umroh (PPIU) di Kementrian Agama.
Selain itu agen travel juga harus sudah diakui oleh dan Asosiasi Perusahaan Perjalanan Wisata Indonesia (ASITA) dan Asosiasi Agen travel Indonesia (ASTINDO). Agen travel yang terpercaya juga biasanya memiliki kontak layanan pelanggan atau pusat bantuan yang responsif dan menyediakan lebih dari satu jalur komunikasi pusat bantuan.
Layanan pusat bantuan biasanya dapat diakses melalui email, telepon, live chat dan Whatsapp. Cara mengetahui agen travel resmi Anda bisa mencoba menghubungi salah satu kontak yang telah tersedia. Dari cara tersebut maka Anda akan mengetahui cara mereka dalam melayani klien.
Anda juga harus mencari tau lokasi kantor agen travel yang akan Anda gunakan. Anda harus memastikan jika agen travel memiliki alamat kantor yang jelas. Dari hal tersebut, Anda tidak perlu khawatir meskipun Anda melakukan transaksi secara online, karena Anda tetap bisa mengunjungi kantor agen travel secara langsung.
Kemudian ketika Anda akan melakukan transaksi, sebaiknya Anda mengecek terlebih dahulu nama rekening yang digunakan. Jika menggunakan nama pribadi sebaiknya Anda memikirkan terlebih dahulu, karena biasanya proses transaksi menggunakan rekening resmi perusahaan bukan perorangan.
Anda juga bisa menilai kredibilitas suatu perusahaan dari hubungan kerjasama dengan perusahaan lain. Anda harus mencari tahu apakah agen travel sasaran Anda telah memiliki kerjasama dengan maskapai, hotel, korporasi atau pelaku industri lain yang sudah memiliki nama besar.
2. Mengecek Website dan Akun Media Sosial Agen travel

Anda juga harus memastikan jika agen travel yang akan gunakan memiliki website berdomain .com, .co.id dan .net. Agen travel yang profesional biasanya tidak akan menggunakan domain blogspot.com ataupun wordpress.com.
Dan pada website biasanya akan ditampilkan informasi program yang ditawarkan dengan lengkap dan juga kontak layanan pelanggan yang jelas. Ada juga hal yang tak kalah penting, Anda juga perlu untuk mengecek akun sosial media agen travel terkait.
Selain mengecek jumlah followers dan status verified account, Anda juga harus melihat interaksi antara admin agen travel dengan follower ataupun cara mereka membalas komentar. Anda juga perlu melihat review dari pelanggan agen travel tersebut.
3. Menelusuri Rekam Jejak Agen Travel
Di masa sekarang mudah bagi Anda untuk mengetahui rekam jejak dari agen travel yang akan Anda gunakan. Caranya adalah dengan mengetikkan nama travel agent pada mesin pencarian atau search engine. Kemudian Anda akan mengetahui agen travel tersebut memiliki rekam jejak yang buruk atau tidak.
Jika jasa travel yang akan gunakan memberikan pelayanan yang memuaskan, pastinya akan ada pelanggan yang memberikan review positif di halaman blog atau di akun sosial media. Selain itu, Anda juga harus tau sudah berapa lama agen travel tersebut beroperasi. Dari hal tersebut Anda menjadi bahan pertimbangan untuk menggunakan jasa travel tersebut.
4. Jangan Tergiur dengan Harga Murah

Saat ini ada banyak sekali agen travel yang menawarkan paket traveling dengan harga yang murah. Pastinya Anda juga ingin mendapatkan harga paket yang murah untuk traveling, namun jika harga yang ditawarkan terlalu murah Anda juga harus waspada. Biasanya agen travel akan menawarkan harga promo untuk paket liburan tertentu.
Contoh promo yang ditawarkan biasanya adalah paket study tour ke destinasi wisata tertentu, Tidak masalah jika Anda tergiur dengan harga promo, namun jika harga yang ditawarkan terlalu murah sebaiknya Anda mencari agen travel lain saja.
5. Mengecek Fasilitas Dan Itinerary Agen travel
Cara mengetahui travel agen resmi juga bisa dengan mengecek fasilitas dan itinerary agen travel. Anda harus mempelajari paket dan rencana perjalanan yang ditawarkan oleh agen travel. Mulai dari transportasi, pembuatan visa, akomodasi dan daftar tempat wisata yang akan Anda kunjungi.
Bila sudah mendekati kerengkatan dan agen travel mulai mengulur keberangkatan, berkelit saat Anda meminta informasi serta tiba-tiba meminta biaya tambahan, maka Anda perlu waspada dengan agen travel tersebut. Agen travel yang terpercaya biasanya akan menjelaskan syarat dan ketentuan dengan detail serta rincian biaya secara transparan.
Nah itu dia informasi yang dapat kami berikan tentang cara mengetahui travel agen resmi. Jika agen travel yang akan Anda gunakan sudah memenuhi kriteria tersebut, maka Anda bisa menggunakan jasa agen travel tersebut. Bagaimana, apa Anda tertarik untuk menggunakan jasa agen travel untuk liburan Anda?