Home » Danau / Waduk » Danau di Jakarta Lokasi Alternatif Wisata Keluarga

Danau di Jakarta Lokasi Alternatif Wisata Keluarga

Mengunjungi Jakarta merupakan hal yag biasa di lakukan oleh sebagian masyarakat. Jakarta merupakan ibukota dimana segala urusan ekonomi dan pemerintahan di Indonesia terfolus di kota tersebut. Karena itu Jakarta menjadi salah satu kota paling padat di dunia yang berefek sedikitnya kawasan terbuka hijau. Namun tahukah anda bahwa danau di Jakarta yang berpotensi jadi peluang bisnis wisata bisa dijadikan alternatif wisata anda.

Untuk mencapai destinasi liburan danau di Jakarta, anda memerlukan transportasi yang bisa menjangkau semua tempat karena lokasi danau di Jakarta tersebar daru Jakarta Utara hingga Jakarta Selatan. Untuk kemudahannya anda bisa menyewa kendaraan di jasa sewa Elf di Jakarta jika anda berlibur bersama keluarga besar anda. Inilah beberapa danau di Jakarta yang bisa anda jadikan destinasi wisata liburan.

Danau Sunter. Sumber Youtube

1. Danau Srengseng

Salah satu danau di Jakarta yang memiliki ukuran yang cukup luas ini bisa dijadikan alternatif wisata keuarga. Para wisatawan dapat memancing di sekitar danau di pagi hari ataupun siang hari. Danau Srengseng terlatak di kawasan hutan kota Srengseng Jakarta. Di lokasi ini banyak terdapat ribuan pohon rindang yang memberikan kesan sejuk di tengah kota Jakarta yang padat dan juga panas.

Sebagai hutan kota, lokasi ini juga dijadikan rumah bagi populasi berbagai hewan seperti reptil, burung dan satwa lainnya. jika anda berwisata dengan keluarga anda, anda bisa sekaligus mengajak anak-anak anda untuk mengenal alam dan berburu binatnag yang mudah ditemukan seperti belalang.

2. Situ Lembang

Tempat liburan yang sederhana ini bisa menjadi alternatif wisata singkat di Jakarta yang dekat dan terjangkau. Taman kota situ Lembang Jakarta memang tida dibuat khusus untuk berwisata. Namun masyarakat Jakarta banyak yang menjadikan lokasi ini sebagai destinasi wisata atau sekedar untuk melepas penat seharian bekerja.

Pada danau tersebut terlihat bunga teratai bermekaran sehingga menjadikan lokasi tersebut terkesan instagramable. Selain itu karena lokasi ini sering dikunjngi masyarakat, maka banyak pula pedagang makanan yang menjajakan makanannya di lokasi ini. Anda bisa menikmati masakan ketoprak sembari menikmati suasana alamnya. Playground yang nyaman dan aman juga menjadikan lokasi ini sebagai wisata favorit keluarga.

3. Waduk Pluit

Jika anda memilki hoby bersepeda atau joging, anda bisa melakukannya di sekitar wadul ini di pagi hari. Atau menikmati sore dengan bersepeda di lokasi yang memiliki pemandangan indah di waduk Pluit. Waduk in sudah dibangun sejak tahun 60an. Waduk ini pada masa lalu berupa rawa-rawa dan oleh pemerintah kolonial Belanda mulai diperhatikan.

Jika mengunjungi Waduk Pluit anda bisa menggunakan beragam fasilitas yang disediakanseperti alat senam, lapangan basket, lintasan lari, teater, dan lapangan futsal. Waduk ini sering mengalami banyak masalah seperti adanya tumpukan sampah, adanya pendangkalan dasar waduk hingga semakin mengecilnya area waduk karena penguasaan lahan di sekitar waduk. Namun pemerintah selalu berupaya menormalisasi waduk ini.

5. Danau Sunter

Danau dengan area seluas 15 hektar in merupakan salah satu danau yang bisa anda kunjungi gi kala senggang di Jakarta. Anda bisa menyewa perahu bebek yang telah disediakan pengelola Danau Sunter dengan harga sewa untuk satu perahu Rp10 ribu per 30 menit, sedangkan pada libur akhir pekan harga sewa satu perahu Rp10 ribu per 20 menit.

Anda bisa mengunjungi Danau Sunter di sore hari. Akan ada pemandangan indah danau dan juga semilir angin sore yang memanjakan refreshing anda. Menariknya, terdapat kampung warna-warni di tepi Danau sunter yeng menambah semarak lokasi ini. Di tengah danau terdapat pulau kecil misterius yag dibiarkan kosong. Konon pulau tersebut dikenal angker oleh warga sekitar.

Waduk Pluit. Sumber backpackerjakarta.com

6. Setu Babakan

Danau yang terletak di Selatan Jakarta ini merupakan salah satu danau yang sangat terkenal di Jakarta dan sekitarnya karena keberadaan perkampungan Betawi. Anda bisa merasakan atmosfer Betawi yang sangat kental di perkampungan khas Betawi di piggir danau ini. Sajian khas tarian, kesenian, musik Betawi akn idselenggarakan setiap Minggu sore selepas asar di pinggir waduk atau setu.

Bermain perahu kayuh yang berbentuk bebek-bebekan atau beberapa permainan air lainnya bisa di jadikan sarana liburan untuk anak-anak. Sehingga bagi anda yang berlibur ke kampung Betawi ini bersama anak-anak tidak perlu khawatir jika anak-anak merasa bosan. Selain itu di lokasi ini anda bisa memancing ikan jika memilii hoby memancing.

Leave a Comment