Home » Museum » Museum Satwa Jatim Park 2, Liburan Seru Bersama Keluarga

Museum Satwa Jatim Park 2, Liburan Seru Bersama Keluarga

Museum Satwa jatim Park 2 – Hari libur selalu menjadi salah satu hari yang kita tunggu-tunggu. Pasalnya, di momen liburanlah salah satu momen yang terbukti sangat membantu kita dalam melepas penat, terlebih jika waktu liburan bisa kita habiskan bersama teman dan keluarga.

Meski liburan menjadi salah satu alternatif yang cukup efektif dalam me-refresh diri, bahkan dapat menjadi sarana merekatkan kembali hubungan, baik hubungan pertemanan, hubungan persaudaraan dan lain sebagainya, anda juga perlu mempertimangkan adanya muatan edukatif dalam memilih destinasi berlibur.

Mempertimbangkan muatan edukasi dalam liburan menjadi semakin perlu untuk juga dipertimbangkan ketika berlibur Anda turut melibatkan anak-anak. Agar disamping mendapatkan keceriaan, anak-anak juga akan bertambah luas pengetahuannya sebagai bekal tumbuh kembang diri serta pengalamannya.

Salah satu alternatif berlibur dengn muatan edukatif yang mencukupi adalah berlibur di destinasi-destinasi wisata semacam museum satwa, di mana anak-anak khususnya akan sangat terbantu dalam memahami ilmu-ilmu pengetahuan terkait dengan satwa melalui proses belajar non akademik, berlibur sambil belajar. Dan salah satu museum satwa yang cukup recomended adalah Museum Satwa jatim park 2 malang.

Tampak dari bagian depan Museum Satwa Jatim Park 2, sumber : malang-guidance.com
Tampak dari bagian depan Museum Satwa Jatim Park 2, sumber : malang-guidance.com

Jatim Park sendiri merupakan salah satu destinasi wisata favorit bagi wisatawan yang berkunjung ke Malang maupun penduduk lokal Malang sendiri. Ada banyak wahana dan tempat menarik yang dapat Anda kunjungi di kompleks Jatim Park ini. Museum Satwa menjadi salah satu yang banyak dikunjungi.

Museum Satwa Malang ini terletak di kawasan Jatim Park 2. Di Museum Satwa Jatim Park 2 ini Anda akan melihat berbagai koleksi hewan dengan varian jenis. Bagi Anda yang penasaran mengenai tempat wisata yang satuini, berikut kami sajikan ulasannya.

Tentang Museum Satwa Malang

Museum Satwa Malang merupakan salah satu tempat rekreasi yang menyajikan satwa-satwa yang diawetkan dan juga terdapat fosil-fosil purba. Satwa-satwa dan fosil-fosil tersebut didatangkan dari berbagai benua yang ada di dunia, mulai dari benua Amerika, Afrika, Asia, Australia, Eropa, Artik dan juga Antartika.

Satwa-satwa yang diawetkan di Museum Satwa Jatim Park 2 ini diperoleh dengan tidak sengaja diburu kemudian diawetkan, melainkan dari satwa yang telah mati. Hal ini sejalan dengan tujuan didirikannya museum yaitu sebagai Lembaga Konservasi Ex-Situ Satwa Liar.

Selain menyajikan berbagai jenis satwa yang telah diawetkan, Museum Satwa Malang ini juga menyajikan berbagai fosil dinosaurus, mulai dari Tyrannosaurus, Stegosaurus, Apatosaurus, sampai replika Mammoth. Berbagai macam jenis hewan dan fosil di Museum Satwa Jatim Park 2 ditampilkan dengan diorama seperti habitat asli para satwa tersebut, seperti tebing curam bersalju, hutan tropis, hutan pinus, danau hingga gurun.

Wahana & Atraksi Museum Satwa Malang

Sangkar Raksasa

Memasuki pintu masuk Museum Satwa Malang Anda akan disambut oleh sebuah sangkar raksasa dengan tinggi belasan meter. Tujuan dibuatnya sangkar ini adalah untuk memberikan pengalaman terperangkap bagi para pengunjung sehingga dapat menyadari betapa tidak menyenangkannya hewan-hewan yang dikurung. Sangkar ini dilengkapi spot foto dengan berbagai jenis koleksi burung-burung yang telah diawetkan.

Insektarium

Pada zona ini Anda akan melihat berbagai jenis koleksi serangga dari berbagai penjuru dunia, mulai dari jenis kupu-kupu, kumbang, capung, semut, dan berbagai jenis serangga lainnya. Hewan-hewan tersebut ditempatkan di berbagai lemari kaca dan diberi keterangan sesuai dengan jenisnya.

Mayapada Show

Mayapada Show merupakan pertunjukkan drama musikal Museum Satwa, dimana para hewan akan menari dan menyanyi. Mayapada show Museum Satwa Malang bertujuan untuk mengajak para pengunjung terutama anak-anak untuk senantiasa menjaga lingkungan dari para pemburu dan penebangan liar.

Galeri Fosil

Salah satu contoh fosil dalam Galeri Fosil Museum satwa, Sumber ; Instagram
Salah satu contoh fosil dalam Galeri Fosil Museum satwa, Sumber ; Instagram

Di galeri fosil ini Anda akan dapat melihat berbagai macam jenis fosil hewan-hewan zaman purbakala. Anda dapat belajar mengenai sejarah hewan-hewan tersebut serta peninggalan yang ada pada masa tersebut.

Fasilitas & Harga Tiket Masuk

Fasilitas di Museum Satwa Jatim Park 2 terbilang cukup memadai, mulai dari ATM Center bagi Anda yang ingin mengambil uang ketika berada di lokasi wisata tersebut, food court bagi Anda yang ingin beristirahat sambil menikmati makanan dan minuman khas Jawa Timur tersedia disini dan juga charging center bagi Anda yang ingin mengisi ulang baterai handphone.

Selain itu, Museum Satwa Malang juga menyediakan fasilitas tempat ibadah bagi Anda yang ingin beribadah dan juga tersedia pusat oleh-oleh bagi Anda yang ingin berbelanja oleh-oleh untuk dibawa pulang.

Museum Satwa Malang buka mulai pukul 09.00-18.00 WIIB pada hari senin sampai dengan jum’at. Pada hari sabtu sampai dengan minggu buka mulai pukul 10.00-18.00 WIB serta saat libur nasional pada pukul 10.00-18.00 wib.

Untuk harga tiket masuk Museum Satwa Jatim Park 2 ada beberapa kategori. Harga tiket pada hari weekday (senin-kamis) sebesar Rp 84.000, weekend (jum’at-minggu) sebesar Rp 120.000 dan pada hari libur nasional sebesar Rp 120.000 serta pada saat holiday season (musim liburan) sebesar Rp 120.000.

Anda Juga Bisa Mengunjungi : Museum House of Sampoerna Surabaya

Lokasi dan Rute Museum Satwa Malang

Museum Satwa Malang berada di Jl. Raya Oro-Oro Ombo, No. 9, Batu, Temas, Kecamatan Batu, Kab. Malang, Jawa Timur sekitar 20 km sebelah barat Kota Malang.

Untuk menuju Museum Satwa Jatim Park 2, jika menggunakan kendaraan pribadi Anda harus menuju pusat Kota Malang, kemudian menuju Kota Batu yang bisa ditempuh dala waktu 30 menit. Selanjutnya Anda dapat melanjutkan perjalanan menuju museum melalui jalan Ahmad Yani lalu kemudian berbelok di Karang Lo atau Anda dapat lurus saja melalui jalan Tlogomas.

Namun, jika Anda menggunakan kendaraan umum, Anda dapat menaiki angkutan umum berkode AL, ADL, atau GL menuju ke terminal Landungsari Malang. Kemudian Anda dapat melanjutkan perjalanan menuju terminal Batu dengan menaiki angkutan umum dengan kode BL atau BTL dan langsung turun di pintu gerbang museum. Untuk tarif angkutan umum sendiri biasanya sebesar Rp 4.000 per orang.

Itulah sedikit ulasan mengenai Museum Satwa. Museum Satwa Malang sangat cocok bagi Anda yang ingin rekreasi dan edukasi bersama keluarga selama menjalani musim libur. jangan lupa share artikel ini dan nantikan artikel-artikel menarik lainnya.

Leave a Comment