Sebagai Kota yang menyimpan banyak sejarah perjuangan, Surabaya wajib menjadi salah satu destinasi wisata harus Anda kunjungi. Sesuai dengan julukannya, yaitu Kota Pahlawan, ada sejumlah tempat bersejarah yang dapat Anda kunjungi di sana. Tugu Pahlawan di Surabaya menjadi salah satu tempat yang paling sering dikunjungi oleh wisatawan. Tugu Pahlawan menyimpan banyak sejarah jejak perjuangan rakyat Surabaya dalam memperjuangkan kemerdekaan. Selain monumen tugu ini ada juga Museum Sepuluh Nopember yang dapat Anda kunjungi.
Daftar isi
Sejarah Tugu Pahlawan Surabaya
Tugu Pahlawan dibangun guna memperingati peristiwa Pertempuran 10 November 1945 dan untuk mengenang para pejuang serta rakyat Surabaya dalam upaya mengusir penjajah. Tugu Pahlawan memiliki tinggi 41, 15 meter dengan bentuk lingga atau paku terbalik. Tubuh tugu ini berbentuk lengkungan-lengkungan sebanyak 10 lengkungan dan terbagi atas 11 ruas. Tinggi, ruas, dan lengkungan-lengkungan memiliki makna tanggal 10, bulan 11, tahun 1945, sesuai dengan tanggal peringatan hari pahlawan, yaitu 10 November 1945.
Dibawah monumen Tugu Pahlawan dihiasi dengan ukiran Trisula bergambar Cakra, Stamba, dan Padma sebagai simbol api perjuangan. Konstruksi awal Tugu Pahlawan dimulai pada tanggal 20 Februari 1952 dan selesai pada tanggal 3 Juni 1952 serta diresmikan pada tanggal 10 November 1952. Pembangunan Tugu Pahlawan awalnya ditangani oleh Balai Kota Surabaya, namun kemudian ditangani oleh Indonesia Engineering Corporation dan dilanjutkan oleh Pemborong Saroja. Untuk biaya pembangunan tugu ini sendiri, bersumber dari sumbangan para dermawan dan juga rakyat Surabaya.
Baca juga: Kenjeran Park Surabaya
Museum Sepuluh Nopember
Selain dapat mengunjungi Tugu Pahlawan, Anda juga dapat mengunjungi Museum Sepuluh Nopember yang berada tepat dibawah tanah tugu. Museum ini resmi dibuka pada tanggal 19 Februari 2000 dan diresmikan oleh Presiden K. H Abdurrahman Wahid. Museum ini terdiri dari dua lantai. Di lantai satu, Anda dapat melihat 10 patung yang menjadi lambang semangat perjuangan rakyat Surabaya, naskah asli orasi Bung Tomo dan berbagai foto serta diorama delapan peristiwa 10 November.
Dilantai dua museum, Anda dapat menemukan 4 buah papan berisi foto-foto yang menggambarkan perjalanan dan kejadian pada masa peperangan hingga kebangkitan Surabaya kembali. Di bagian utara lantai dua museum terdapat beberapa foto bangunan ikonik dan bersejarah pada masa penjajahan Belanda, seperti Hotel Yamato, Gedung Siola, dan Gedung Grahadi atau Gedung Gubernur Jawa timur.
Fasilitas Tugu Pahlawan
Tugu Pahlawan di Surabaya memiliki sejumlah fasilitas yang cukup memadai, mulai dari area parkir yang luas, mushola bagi Anda yang ingin beribadah dan juga kamar mandi. Bagi Anda yang tidak membawa perbekalan sendiri, di sini juga terdapat sejumlah rumah makan yang berada di sekitar Tugu Pahlawan yang dapat Anda kunjungi. Tugu pahlawan juga memiliki taman yang luas, hijau dan asri. Di sini terdapat trotoar berkanopi yang mengelilingi area alun-alun tugu dan juga dilengkapi dengan tempat duduk yang dapat dijadikan tempat beristirahat apabila lelah setelah mengelilingi tugu.
Jam Buka dan Harga Tiket
Tugu Pahlawan buka setiap hari, pada hari senin-jum’at buka mulai pukul 08.00-16.00 WIB sedangkan pada hari sabtu-minggu buka mulai pukul 07.00-15.00 WIB. Untuk hari lahir pancasila jam buka tugu disesuaikan. Untuk harga tiket wisata Tugu Pahlawan sendiri tidak dipungut biaya. Namun, jika Anda ingin memasuki Museum Sepuluh Nopember Anda akan dikenakan biaya Rp 5.000 per orang.
Wisata semisal: Tugu Yogyakarta
Lokasi dan Rute Tugu Pahlawan
Tugu Pahlawan berlokasi di Jalan Pahlawan Surabaya, Kelurahan Alun-Alun Contong, Kecamatan Bubutan, Surabaya. Tugu ini tepat berada di depan kantor Gubernur Jawa Timur. Untuk menuju Tugu Pahlawan, jika Anda dari Bandara Juanda, Anda perlu menaiki bus DAMRI dengan tujuan Bungurasih. Kemudian Anda turun di Terminal Purabaya Bungurasih dan melanjutkan perjalanan dengan menaiki bus F jurusan JMP-Kupang-Purabaya dan turun di depan tugu.
Jika Anda dari Pelabuhan Tanjung Perak, Anda bisa menaiki bus P1 atau PAC1 dengan tujuan Tugu Pahlawan. Bagi Anda yang turun di Stasiun Pasar Turi, Anda bisa menaiki angkot C dengan jurusan Karang Menjangan-Blauran-Demak-Sedayu dan turun di tugu. Anda juga bisa memilih opsi menaiki angkot D jurusan RSI-Sidorame atau bus F jurusan Purabaya-Kupang-JMP dan turun di tugu. Jika Anda turun di Terminal Joyoboyo, Anda bisa melanjutkan perjalanan dengan menaiki angkot D jurusan RSI-Sidorame dan turun ditugu.
Berwisata ke Tugu Pahlawan di Surabaya tentu akan membuat kesan yang tak terlupakan. Selain dapat berwisata, Anda juga dapat mengetahui tentang sejarah perjuangan rakyat Surabaya dalam merebut kemenangan dari tangan penjajah dengan mengunjungi Museum Sepuluh Nopember di Tugu Pahlawan. Anda juga dapat menikmati suasana malam hari yang indah di sekitar tugu.
Jadi, jangan lupa untuk memasukan tempat wisata ini kedalam list kunjungan Anda ketika pergi ke Surabaya. Selain Tugu Pahlawan Surabaya ini, masih ada banyak lokasi wisata menarik di Surabaya dan sekitarnya yang akan kami jadwalkan untuk diulas. Terima kasih sudah memberikan support untuk dunia wisata Indonesia bersama GoTripina.